Lolos Verifikasi,Partai NasDem Kalsel Syukuran

Banjarmasin,BARITO
       Pasca lolos verifikasi dan memperoleh status badan hukum dari Menkum dan HAM  DPW Partai NasDem Kalsel  mengelar syukuran.acara yang di hadiri seluruh pengurus dan simpatisan di kantor DPW Partai nasDem kalsel jl.Gunung Sari Raya,Minggu (18/12) berjalan khidmat.

  "Alhamdulillah Partai nasDem lolos verifikasi kami bersyukur dengan putusan ini,"tegas inisiator dan pemegang mandat partai nasdem Kalsel,H guntur Prawira SE,usai acara syukuran di kantor DPW Partai NasDem Kalsel Minggu (18/12).
Guntur yang juga ketua Ormas NasDem Kalsel ini juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada seluruh pengurus,kader dan simpatisan mulai tingkat wilayah hingga kecamatan kota.kabupaten Kalsel yang penuh semangat mendukung gerakan perubahan Partai NasDem Kalsel.
"Bahkan Partai nasDem kalsel juga lolos satu sayunya partai politik di kalsel yang pertama lolos verifikasi Kesbangpol Kalsel,"ujarnya.Guntur lalu menjelaskan sampai saat ini kepengurusan Partai NasDem di 13 kota/kabupaten sudah mencapai 100 persen hingga kecamatan dan desa."ini suatu hal yang sangat membangkan dan menjadi lokomotif pengerak untuk melakukan perubahan di kalsel.sebab seluruh daerah di kalsel menyatakan kesiapan dan siap memenangkan pemilu 2014 ,"ujarnya. Guntur berharap,seluruh pengurus Partai NasDem kota/kabupaten Kalsel hendaknya juga bersiap dan menyatukan barisan menghadapi agenda verifikasi KPU.seperti di umumkan Kementrian hukum dan HAM,setelah melalui proses verifikasi sejak 23 september 2011 - 25 November 2011 dari 14 parpol yang mendaftarkan diri untuk memperoleh status badan hukum yang lolos verifikasi adalah Partai NasDem.(ang

0 komentar:

Posting Komentar